Seiring berjalannya waktu, industri hiburan pun semakin marak digemari oleh masyarakat Indonesia. Bersamaan dengan berkembangnya industri hiburan, tidak hanya industri hiburan musik dan perfilman yang jadi semakin ramai dibanjiri oleh sineas dan musisi baru. Namun Industri komik pun mulai dilirik oleh banyak orang. Banyak komikus bermunculan melalui berbagai situs penyedia komik online. Sebagai salah satu buktinya, situs penyedia komik asal Korea selatan, Webtoon, tak pernah sepi dari karya-karya anak bangsa. Setiap harinya banyak komik baru yang diupload ke bagian Webtoon challenge. Sebab tidak sedikit dari komik tersebut yang berhasil meniti karir lanjutannya di bagian Webtoon resmi berawal dari komik yang diupload di Webtoon challenge.
Salah satu contohnya komik berjudul "Blue". "Blue" mrupakan komik baru di Webtoon resmi karya komikus Indonesia dengan nama pena Kennsaty. Memulai karirnya melalui Webtoon challenge, terhitung dari pekan ini, komik "Blue" telah memasuki pekan ke-7 dengan total 9 episode sejak pertama kali rilis di Webtoon resmi pada 21 Juli 2018. Komik bergaya klasik yang setiap panel komiknya bernuansa warna biru dan abu-abu ini update setiap hari minggu.
Dengan latar belakang tempat sebuah kota di Indonesia, komik "Blue" menceritakan tentang seorang remaja perempuan yang memiliki kemampuan untuk melihat makhluk astral. Tepatnya menceritakan mengenai perjalanan hidupnya sebagai seseorang yang memiliki 'kelebihan' dan pertemuannya dengan seorang hantu unik yang ia nilai sebagai hantu yang lebih 'manusiawi' dibandingkan dirinya sendiri yang manusia.
Meskipun si komikus membuat karyanya dalam gaya klasik yang cenderung monokrom, cukup banyak pembaca yang memuji gaya gambarnya karena seakan memberi angin baru di dalam Webtoon. Dengan tema cerita dan gaya gambar yang mirip, banyak pembaca yang terkecoh dan mengira bahwa komik "Blue" merupakan lanjutan dari komik "My Ghost Roomie" karya seorang komikus Korea Selatan, Jeongseoa. Meskipun begitu, "Blue" merupakan komik yang jalan ceritanya jauh berbeda dengan "My Ghost Roomie". Sehingga apabila kalian menyukai cerita dengan ide yang serupa dengan komik "My Ghost Roomie", komik ini wajib dicoba.
No comments:
Post a Comment